Sabtu, 09 Februari 2013

Harta Kekayaan Gubernur Sumut Rp3,81 Miliar


Irwansyah Putra Nasution - Okezone
Rabu, 30 Januari 2013 14:41 wib
Browser anda tidak mendukung iFrame
MEDAN - Petugas Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) melakukan verifikasi dan klarifikasi harta kekayaan Gubernur Sumatera Utara, Gatot Pujo Nugroho di kediamannya di Kompleks Citra Seroja, Jalan Seroja, Blok A, Kecamatan Medan Sunggal.

Direktur Pendaftaran dan Pemeriksaan pada Direktorat LHKPN KPK, Cahya Hardianto Harefa, mengatakan, dari hasil pemeriksaan diketahui harta kekayaan Gatot berjumlah Rp3,81 miliar.

Sebelumnya, Gatot melaporkan kepada KPK hartanya Rp4,6 miliar. Namun setelah diverifikasi jumlahnya susut Rp785 juta, sehingga menjadi Rp 3,81 miliar. Ada tabungan yang dilaporkan dua kali, padahal satu tabungan tidak aktif lagi.

Selain itu, terjadi selisih harga aset. Harga rumah milik Gatot menyusut dan ada juga rumah yang batal dimiliki calon gubernur nomor urut 5 itu.

“Selain memeriksa dokumen, KPK juga memeriksa perhiasan yang dimiliki keluarga Gatot, termasuk anak dan istrinya, yakni seberat 25 gram,” sambung Cahyo.

Enam komputer jinjing, perabotan, tiga Ipad, dan lima lukisan juga ikut didata tim KPK.

Harta yang dimiliki Gatot saat ini melonjak drastis dibanding saat dia belum menjabat wakil gubernur atau Januari 2008. Saat akan dilantik sebagai cawagub mendampingi Syamsul Arifin, hartanya hanya Rp562,8 juta.

Saat dikonfrimasi, Gatot menyatakan lonjakan tersebut karena menerima gaji dan upah pungut sebagai wakil gubernur.

"Gaji saya Rp7 juta per bulan ditambah dari upah pungut delapan kali gaji per bulan. Jadi, selama satu bulan menerima sekira Rp56 juta. Dari total semua ya dikalikan 12 bulan dan dikali selama empat tahun,” papar politikus PKS itu.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar